Pacitan Klik9.id. Sejumlah jurnalis yang tergabung dalam Forum Pewarta Pacitan (FPPA), berkolaborasi dengan Kodim 0801 menggelar senam bareng, di Halaman Balai Wartawan, Jalan Dr Sutomo, Nomor: 55, Jumat (26/01/2024).
Di bawah sengat matahari pagi, puluhan peserta senam itu tampak begitu kompak. Mereka pun penuh semangat menirukan setiap gerakan yang dipandu oleh instruktur senam.
Sorak sorai peserta dan diiringi sound yang menggelegar, membuat suasana di pagi yang cerah itu makin bergairah. Tak butuh waktu lama, para peserta senam harus bermandi keringat, hingga kaus yang dikenakan basah.
"Kita ini pekerja lapangan. Ya biar tahan banting. Gobyos tenan," ucap Julian Tondo, Humas FPPA sambil terkekeh.
"Yang jelas, senam ini wujud kekompakan dan sinergitas antara Kodim 0801 dengan insan media di Pacitan," sambung dia.
Instruktur senam, seolah tak berhenti membakar semangat para peserta dengan teriakan-terikan memekik, dengan maksud agar terus bergerak hingga usai. Setelahnya, para peserta berbincang ringan, sembari menikmati bakso produk FPPA.
Pada kesempatan di Jumat pagi itu, bukan hanya Dandim 0801 beserta sejumlah jajarannya saja yang hadir, tapi Kapolsek Pacitan juga turut membersamai kegiatan tersebut.(dock.rilis FPPA)
pewarta : E. Sus
Editor : Gandul Asmoro
(Humas FPPA).
0 Komentar